Pengukuhan Brigade Pangan di Kabupaten Aceh Tengah
[Aceh Tengah, 13 Oktober 2025] Brigade Pangan (BP) menjadi salah satu program utama di Kementan dalam upaya transformasi pertanian modern untuk mendukung program swasembada pangan. Kabupaten Aceh Tengah menjadi salah satu wilayah dengan target optimasi lahan(OPLAH) non rawa seluas 886 Ha. Pengukuhan BP Kabupaten Aceh Tengah dilakukan di aula Oproom Kabupaten Aceh Tengah pada hari Jumat, 10 Oktober 2025.
Acara diisi dengan sambutan oleh oleh Asisten II Bidang Perekonomian dan Pembangunan Propinsi Aceh, Zulkifli menyampaikan harapannya bisa menghasilkan beras dari Kecamatan Pegasing untuk wilayah Aceh Tengah mengingat ke empat BP yang dikukuhkan berasal dari kecamatan ini. Penanggungjawab swasembada pangan Provinsi Aceh, Agus Susanto, turut menyampaikan sambutan dengan harapan keempat BP ini dapat menjadi pelopor dan menginspirasi petani lainnyas. “Saluran air bisa dibangun dengan baik efisiensi dan efektif,” tambahnya.
Hadir dalam acara ini Kepala Dinas Pertanian Kabupaten Aceh Tengah, Kodim 0106 Aceh Tengah, Kepala Balai Penerapan Modernisasi Pertanian (BRMP) Aceh, Penanggung jawab swasembada pangan Kabupaten Aceh Tengah, Kepala Bidang Penyuluhan, Camat Pegasing dan Reje Kampung serta Pengurus 4 BP yang dikukuhkan yaitu Agro Muda Karya, Buge Berkah, Parang 12 dan Musara Tamun.
Dari peserta yang hadir menunjukkan kegiatan ini merupakan bukti sinergi lintas sektor yang membutuhkan keikutsertaan semua pihak agar tujuan dapat tercapai sesuai rencana.