Roguing Vegetatif I pada Produksi Benih Padi
[Aceh Besar, 20 Juli 2025] Penanggungjawab Produksi benih padi, Asis, MP bersama Korwil I PBT, Agus Suwardi, SP melakukan pengawasan vegetatif Awal di Desa Cucum, Kuta Baro dan Desa Aneuk Glee, Indrapuri, Aceh Besar pada Sabtu, 19 Juli 2025.
Pengawasan vegetatif awal dilakukan pada umur tanaman 35 HST dengan memperhatkan pertumbuhan vegetatif awal untuk mengidentifikasi kemungkinan adanya campuran varietas lain (CLV) dan tipe simpang dalam hamparan tanaman. Agus Suwardi, SP menyampaikan bahwa CVL pada pertumbuhan vegetatif awal belum dapat dibedakan sesuai deskripsi varietas, karena karakter daun, batang dan warna masih terlihat sama, tetapi dapat mengidentifikasi potensi rumpun yang akan tumbuh menyimpang. Hasil pengamatan lapangan, belum ada potensi adanya CVL dan tipe simpang pada varietas Inpari 32, Inpari 49, Inpari 50, Mekongga dan Cakrabuana.
Pengawasan vegetatif awal tidak hanya untuk pengawasan CVL dan tipe simpang tetapi juga melihat perkembangan/pertumbuhan tanaman pada fase vegetatif, pengawasan pertumbuhan gulma dan serangan hama penyakit tanaman padi.